Camera Selfie Paling Menarik Dari CASIO

Unknown 6 2:26:00 AM

Inilah info yang ditunggu-tunggu oleh kaum "Pecinta Potret Kegiatan Pribadi" yang biasa disebut Selfie.
(/ *A*)/ (lol)

Sekarang tak hanya vendor Smartphone yang berlomba memperkenalkan Ponsel dengan kualitas kamera tinggi, tetapi Vendor Elektronik asal Jepang Casio berhasil menciptakan serta mempublikasikan Kamera terbaru mereka dengan seri EXILIM EX-FR10.

Kenapa Kamera ini dikatakan Paling Menarik karena desain kameranya yang tidak biasa. Pada fitur lensa atas dan bawah terdapat layar LCD yang bisa dilepas dan juga digunakan sebagai rana terpencil.

EX-FR10 sport dilengkapi 14MP 1/2.3 inci CMOS sensor dengan 21 mm f/2.8. Layar LCD 2 inci dan gambar atau video dapat direkam dan disimpan ke MicroSD.

Kamera ini juga mempunyai fitur Wi-Fi beserta Bluetooth. Inovasi kamera ini diambil dari "FreeStyle Shooting" atau biasa disebut dengan Potret Bebas karena kamera ini tidak harus dipegang seperti kamera atau smartphone lainnya. Kamera ini bisa dipasang disegala tempat ataupun menggunakan tripod.



Kontroller kamera tersebut ada pada fitur LCD yang terhubung via Wi-Fi dengan jarak antara kamera dan kontroller sekitar 2 meter. 


CASIO EXILIM EX-FR10 dijual seharga 50.000 yen atau sekitar 5,6 juta rupiah dan untuk saat ini, EX-FR10 masih terbatas di pasar Jepang. Tapi pihak CASIO sudah berencana untuk merilisnya secara Internasional.



Sumber Berita

6 komentar

Sayangnya belum nyampe Indonesia..
(TAT)

Apakah kamera selfie ini mampu mengalahkan "tongkat ajaib" sebagai trend selfie saat ini??
Kita tunggu saja :3

kalau sudah ada di indonesia pasti sibuk selfia aja orang indonesia :D

Pak oji : Lagi nyari materi nya bapak.. :D

Post a Comment

Powered by Blogger.

Search

Arsip Blog